Membaca Realitas
728×90 Ads

Dana Desa Lelet Cair, Kepala KPPN: Baru Satu Daerah Ajukan namun Belum Lengkap

TERNATE (kalesang) – Hingga akhir Februari, Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Kota Ternate, Maluku Utara baru menerima satu pengajuan pencairan Dana Desa (DD).

Kepala KPPN Kota Ternate Rochmad Arif Tri Setyawan, mengatakan target penyaluran Dana Desa tahap I tahun 2022 itu pada Bulan Januari kemarin , namun hingga kini baru Kota Tidore Kepulauan (Tikep) yang melakukan pengajuan.

“Target penyaluran di Januari hingga akhir Februari baru Kota Tidore yang ajukan.” Ungkapnya, Selasa (1/3/2022).

Namun sayangnya, Kota Tikep masih harus melengkapi beberapa syarat administrasinya , karena masih ada yang kurang.

“Kota Tidore sudah mengajukan, namun kami masih menunggu kelengkapan surat pengantarnya.” Jelasnya.

Tambahnya pihaknya memberikan waktu penyaluran paling lambat Mei mendatang.

” Mei paling lambat dan sudah harus disalurkan.” Tuturnya.

Rochmad menjelaskan sesuai dengan wilayah kerja KPPN Ternate melayani 5 Kabupaten dan 1 Kota di Provinsi Maluku Utara. Sementara Halmahera Utara Morotai dan Halmahera Timur, masuk di wilayah kerja KPPN Tobelo.

Sementara total dana desa yang disalurkan lewat KPPN Ternate tahun 2022 sebesar Rp525.390.522,000.

“Sesuai pada data kami Dana Desa yang paling besar ada di Kabupaten Halmahera Selatan senilai Rp196.099.147.000 dan yang paling rendah yaitu Kota Tidore Kepulauan sebesar Rp.36 823.386.000.” Pungkasnya.(tr-02)

 

Reporter: Sitti Muthmainnah l Editor: Wawan Kurniawan
728×90 Ads