SANANA (kalesang) – Wakil Bupati Kepulauan Sula, Provinsi Maluku Utara (Malut) M. Saleh Marasabesy melepaskan 100 orang peserta gowes di depan Istana Daerah (Isda), Minggu (14/8/2022).
Acara yang digelar oleh Komunitas Sepeda Basanohi Sula ini dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia yang ke -77. Agenda tersebut dengan misi “Bau Kit Pia Sua, Dad Hia Ted Sua do Sehat Kit”.
Komunitas ini dipercayakan Ahkam Gazali sebagai ketua, dan dr. Ivan Sangadji sebagai wakil ketua. Kemudian kegiatan yang bertema Funbike Kemerdekaan bertajuk “Basanohi Gowes”.
“Terima kasih kepada seluruh peserta yang hadir pada hari ini semoga dengan adanya kegiatan bersepeda hari ini dapat melatih kesehatan jasmani kita agar tetap meningkat, mewakili Bupati Kepulauan Sula saya melepaskan peserta basanohi gowes untuk memulai perjalanan gowesnya.” Kata Wabup Sula, M. Saleh Marasabesy.
Sementara itu, Ketua Komunitas Sepeda Basanohi Sula, Ahkam Gajali mengatakan, adanya acara gowes bertajuk ‘Basanohi Gowes’ ini karena semua berkeinginan untuk menjaga kesehatan.
Di mana, lanjut politisi Partai Golkar itu, aktifitas mereka yang padat ini, setidaknya menyempatkan waktu untuk berolahraga demi menjaga kesehatan jasmani agar tidak gampang sakit.
“Intinya dalam kegiatan gowes ini kita cuman mau cari sehat, aktivitas kita sangat padat, kita usaha luangkan waktu untuk bisa bersepeda.” Ujarnya.
Irawan Duwila, salah satu perseta gowes mengatakan, kegiatan sepeda kali ini terasa sangat istimewa
“Acara gowes seperti ini sangatlah positif bagi kita semua kalau bisa harus terus dikampanyekan ke masyarakat, apalagi acara kali ini meriahkan HUT RI ke-77.(tr-02)
Reporter: Karman Samuda
Redaktur: Junaidi Drakel