Membaca Realitas
728×90 Ads

Kebakaran di Ternate, 3 Orang Alami Luka Bakar

TERNATE (kalesang) – Kebakaran menghanguskan satu unit rumah dan kios di Kelurahan Sangaji, Kecamatan Ternate Utara, Kota Ternate. Insiden itu menyebabkan 3 orang mengalami luka bakar.

Peristiwa tersebut terjadi tak jauh dari Kantor Balai Karantina Pertanian Kelas II Ternate tepatnya di Jl. Pemuda, RT 14 RW 05 Kelurahan Sangaji, Kecamatan Ternate Utara, Kota Ternate, sekira pukul 11.00 WIT, Selasa (9/7/2024).

Kapolsek Ternate Utara, Iptu Wahyuddin menyampaikan akibat kebarakan yang melanda satu unit rumah dan kios tersebut membuat tiga orang mengalami luka bakar.

BACA JUGA: Satu Rumah di Kelurahan Sangadji Ternate Terbakar

“Iya, kebakaran terjadi di Kelurahan Sangaji. Jadi ada tiga korban yang mengalami luka bakar.” Terang Wahyuddin.

Eks Kasi Humas Polres Ternate itu mengungkapkan, tiga orang korban luka bakar itu adalah anak-anak dari pemilik kios yang belum diketahui pasti identitasnya.

Ia menyebutkan, korban tersebut di antaranya, Fikram (16), Hikma Dela (13) dan Wiwi (5). Wiwi dan Hikma Dela alami luka bakar pada bagian kaki dan tangan. Saat ini mereka telah dirawat di Rumah Sakit Islam (RSI) Ternate.

“Untuk saat ini kita masih melakukan penyilidikan lebih lanjut.” Tandasnya

Reporter: Juanda Umaternate 

Editor: Yunita Kadir

300×600
728×90 Ads