Membaca Realitas
728×90 Ads

Besok Abubakar Abdullah Bakal Dilantik Sebagai Sekda Provinsi Maluku Utara

SOFIFI (kalesang) – Pj Gubernur Maluku Utara, Samsuddin Abdul Kadir, bakal melantik Pj Sekretaris Daerah Provinsi Maluku Utara pada Rabu (7/8/2024).

Dalam pelantikan tersebut, Abubakar Abdullah disinyalir bakal mengemban tugas tambahan sebagai Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Maluku Utara.

Dimana, saat ini Abubakar Abdullah juga masih menjabat sebagai Sekretaris DPRD Provinsi Maluku Utara. Secara otomatis, ada dua tanggung jawab yang akan dijalankan oleh Abubakar.

“Sebenarnya jabatannya rangkap. Kalau memang volume kerjanya membutuhkan konsentrasi yang tinggi di Sekda ya nanti kita konsultasikan.” Katanya, Selasa (6/8/24).

Samsuddin mengatakan, pihaknya bakal mendorong agar ada Pelaksana tugas (Plt) di Sekretaris DPRD Provinsi Maluku Utara. Namun akan dikonsultasikan terlebih dahulu.

“Jadi baiknya agar kita dorong yang lain. Tapi nanti kita konsultasikan untuk bisa ada Plt yang lainnya.” Tandasnya.

Reporter: Juanda Umaternate

Editor: Redaksi

728×90 Ads