Membaca Realitas
728×90 Ads

Walikota Ternate Resmikan Pelabuhan Hiri di Kelurahan Sulamadaha

Kalesang – Walikota Ternate, M. Tauhid Soleman meresmikan Pelabuhan Hiri di Kelurahan Sulamadahan, Kota Ternate, Maluku Utara.

Peresmian tersebut dihadiri unsur Forkopimda Kota Ternate, Kepala OPD Kota Ternate, tokoh adat serta masyarakat Pulau Hiri.

Pelabuhan Hiri sendiri dibangun secara bertahap, yang menjadi tempat sandar bagi speedboat sebagai transportasi laut yang digunakan sehari-hari oleh masyarakat Kecamatan Pulau Hiri.

“Alhamdulilah mengawali kegiatan ini dengan pembacaan doa selamatan. Mudah-mudahan selalu dalam keberkahan Allah SWT.” Kata Tauhid, Rabu (15/1/2025).

Ia mengatakan, Pelabuhan Hiri begitu lama dinantikan oleh seluruh masyakat Pulau Hiri. Menurutnya, sejak dirinya menjadi walikota, ia terus berupaya untuk menyelesaikan pekerjaan tersebut agar masyarakat bisa nyaman dan aman sekalipun cuaca tidak mendukung.

“Itu lah yang menjadi dasar untuk kita selesaikan Pelabuhan Hiri. Ini juga niat yang sama dari pendahulu saya, Alm. Syamsir Andili dan Alm. Burhan Abdurrahman.” Akunya.

Ia menambahkan, nantinya, Pemkot Ternate akan masih membangun fasilitas lain yang belum lengkap seperti tambatan perahu dan tempat parkir.

“Jangan khawatir, Pemkot Ternate betul-betul mewujudkan harapan masyakat Pulau Hiri.” Ujarnya.

Sementara Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Ternate, Rus’an M. Nur Taib mengatakan, bahwa Pemkot Ternate nantinya akan menambah fasilitas seperti tambatan perahu, akses jalan serta perluasan tempat parkir.

“Dinas Perhubungan sementara mengurus pemutihan gedung, sehingga tahun ini kita bikin akses jalan menuju tambatan perahu dan perluasan tempat parkir.” Sebut Rus’an.

Reporter: Rahmat

Editor: Redaksi

728×90 Ads