Ternate, Kalesang – Acara musik tahunan Rocktober kembali digelar di Kota Ternate pada 24–25 Oktober 2025 di Benteng Oranje. Memasuki tahun kelima atau Rocktober Vol 5 kali ini mengusung tema “Olahraga”, yang terinspirasi dari tren kebugaran dan semangat sportivitas yang tengah marak di kalangan masyarakat Ternate.
Salah satu panitia pelaksana, Eka Putra Letsoin, kepada media kalesang.id, Kamis (23/10/2025). Menjelaskan bahwa pemilihan tema olahraga dimaksudkan untuk menggabungkan semangat kompetisi dan kerja sama yang ada di dunia olahraga dengan energi musik rock.
“Tahun ini kami ambil tema olahraga karena lagi panas-panasnya tren olahraga di Ternate. Kami ingin gabungkan semangat sportivitas itu dengan musik rock,” ujar Eka.
Tahun ini, Rocktober Vol-5 dimeriahkan oleh puluhan band lokal asal Ternate, di antaranya:Retronics, Kakeksugi, Right Chamber, Poppink, Asoy, The Social Clan, Psycho Disco, Emiria, Rekam Medis, Last Fort, Lossiver, Noqta, Ilit OK, The Bundles, The Liers, Dried, Threewill, Rastarnate, D’Doble You, Not5, Ai Chilot, Tempo Music, dan Sindikathiphop Koloncucu x Presiden Tidore.
Selain itu, acara ini juga menghadirkan Hypatiaonsight dari Manado, Sulawesi Utara, sebagai band tamu dari luar daerah. Kehadiran mereka menunjukkan bahwa Rocktober kini semakin dikenal di dunia musik lintas regional.
“Kami senang karena tahun ini ada band dari luar daerah seperti Hypatiaonsight yang ikut tampil. Harapannya Rocktober bisa terus berkembang dan jadi ajang yang lebih besar bagi para pecinta musik rock,” tambah Eka.
Tidak hanya musik, Rocktober tahun ini juga menghadirkan pelaku UMKM lokal yang membuka stan untuk promosi produk UMKM.
“Kehadiran mereka menjadi bentuk dukungan terhadap ekonomi lokal dan memberi warna tersendiri dalam kemeriahan Rocktober.” Tuturnya.
Eka menambahkan bahwa tujuan utama Rocktober adalah untuk menyemangati musisi lokal agar berani mempromosikan band dan karya mereka.
“Dulu belum banyak yang berani tampil atau promosikan band-nya di event seperti ini. Sekarang kami ingin Rocktober jadi wadah agar mereka lebih percaya diri dan dikenal luas,” jelasnya.
Kegiatan ini mendapat dukungan penuh dari Pemerintah Kota Ternate dan Bank Indonesia (BI) Perwakilan Malut serta sejumlah sponsor swasta, yang turut membantu dalam pendanaan dan penyediaan fasilitas teknis. Dukungan lintas sektor ini diharapkan dapat menjadikan Rocktober sebagai agenda tahunan yang berkelanjutan dan lebih profesional.
Dengan semangat olahraga, kolaborasi musik, dan partisipasi UMKM lokal, Rocktober Vol 5 diharapkan menjadi ajang yang tak hanya memperkuat komunitas musik rock di Ternate, tetapi juga mendorong ekonomi kreatif daerah untuk terus tumbuh dan berkembang.
Reporter: Airin A. Taher
Editor: Wendi Wambes

