Membaca Realitas
728×90 Ads

Genangan Air di Depan Gedung DPRD Halbar Resahkan Warga

JAILOLO (kalesang) – Genangan air di depan kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Halmahera Barat (Halbar) sangat meresahkan warga. Warga berharap agar jalan tersebut menjadi perhatian dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Halbar.

Ismit, salah satu pengguna jalan tersebut, kepada reporter kalesang.id mengatakan, di depan kantor DPRD ini setiap hujan selalu terjadi genangan air. Itu sangat ganggu aktifitas bagi orang yang lewat di situ.

“Di bagian situ tidak ada saluran got, makanya setiap hujan sudah pasti air tergenang.” Kata Ismit, Jumat (20/5/2022).

Tentu, lanjutnya, untuk mengatasi masalah ini, harus ada dorongan dari DPRD agar menjadi perhatian dari Pemkab. Karena kalau tidak diperhatikan, yang jelas akan terjadi kecelakaan.

“DPRD maupun Pemkab harus serius, jangan sampai terjadi kecelakaan. Banyak orang yang menghindar ketika ada genangan air di jalan itu.” Ujarnya.(tr-01)

 

 

Reporter: Risno Kemhay
Redaktur: Junaidi Drakel
300×600
728×90 Ads