Membaca Realitas
728×90 Ads

Beginilah Kondisi Pasar Sofifi Akhir Pekan, Saat ASN Pemprov Libur

SOFIFI (kalesang) – Ramainya pengunjung/pembeli di pasar merupakan dambaan semua pedagang. Sebab itulah yang membuat pedagang bisa hasilkan pendapatan.

Begitu juga yang dikehendaki para pedagang bawang rica (cabai) tomat (Barito) di Pasar Desa Galala, Kelurahan Oba Utara, Kota Tidore Kepulauan (Tikep) Provinsi Maluku Utara (Malut).

Amatan kalesang.Id di pasar tersebut Jumat (29/7/2022) sore sekitar pukul 16.00 WIT, aktivitas  jual beli berjalan seperti biasanya.

“Biasanya pasar baru ramai kalau ada kegiatan-kegiatan besar yang digelar pemerintah provinsi.”Ungkap Oman (40) salah satu pedagang Barito.

Kata Oman, saat Pemprov mengglar kegiatan besar seperti STQ Nasional beberapa waku lalu, dagangan mereka laris manis. Apa saja yang dijual pasti akan laku keras.

Zulaiha pedagang lainnya menambahkan, meski belum ada kegiatan besar yang digelar Pemprov, para pedagang di Pasar Galala lumayan tertolong jika banyak ASN Pemprov yang menginap di Sofifi.

“Kalau pegawai banyak yang tinggal di Sofifi lebih bagus. Pendapatan lebih banyak.”Katanya tersenyum.

Keduanya mengaku sebelum Pandemi Covid-19, Pasar Galala ramai. Mereka mengambil contoh, sebelum Covid dalam seminggu Oman bisa sampai empat kali memesan cabai dari Makassar. Setiap kali pengiriman mencapai 300kg. Namun sejak corona pengunjung dipasar menurun hingga saat ini.

“Sebelum corona untuk sayur setiap tiga hari kami pesan 40 karung. Sejak corona sunyi skali pasar.”kisahnya.(tr-08)

 

 

Reporter : M. Rifdi Umasangadji

Redaktur : Wawan Kurniawan

300×600
728×90 Ads