Membaca Realitas
728×90 Ads

Pedagang Kuliner Sudah Pindah, Pedagang Barito Masih Bertahan

TERNATE (kalesang) – Sejumlah pedagang baik pedagang gorengan maupun warung makan (stand food) di belakang Jatiland Mall Ternate telah dipindahkan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate, Maluku Utara.

Sejumlah pedagang tersebut dipindahkan di dua tempat yakni di Benteng Orange Kelurahan Gamalama dan Kelurahan Kota Baru tepatnya di Pasar Kota Baru, pemindahan ini menyusul adanya rencana penataan kawasan di kawasan tersebut.

Meskipun beberapa pedagang seperti pedagang kuliner sudah dipindahkan, namun pedagang Barito di belakang Jatiland Mall Ternate baik pedagang tetap maupun tidak tetap masih bertahan dan berjualan di kawasan tersebut.

Bahkan, menurut salah seorang pedagang Barito yang berjualan di lokasi tersebut, pemindahan pedagang khususnya pedagang barito dirinya telah mendapatkan informasi tersebut. Hanya saja belum ada kejelasan dipindahkan ke mana.

“Kalau memang direlokasi, kami dari pedagang khususnya barito belum tahu dipindahkan ke mana, soalnya sampai saat ini kami masih berjualan seperti biasa.” Ucapnya kepada kalesang.id, Senin (10/10/2022).

Menanggapi hal tersebut, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Ternate Muchlis Djumadil mengatakan, berdasarkan hasil rapat dengan pedagang mereka diberikan waktu untuk direlokasi selama seminggu.

“Jadi sambil menunggu selama satu minggu, pedagang barito dibiarkan untuk berjualan.” Ucap Muchlis saat dikonfirmasi kalesang.id, di depan kantor Bappelitbangda Kota Ternate, Senin (10/10/2022).

Dikatakan, bahwa untuk sosialisasi kepada pedagang barito sudah dilakukan, hanya saja pihaknya tetap berupaya sejumlah pedagang Barito tersebut dipindahkan, di mana direncanakan dipindahkan ke Pasar Percontohan yang tempatnya sudah disediakan.

Mantan Sekretaris Disperindag Kota Ternate itu, menambahkan, tempat yang disediakan untuk pedagang ini sebanyak 100 tempat yang diperuntukkan untuk pedagang barito.

“Sudah ada tempat berjualan, hanya nanti disesuaikan juga apakah itu di Pasar Kota Baru atau pasar yang berada di Gamalama.” Tutur Muchlis.(m-01)

 

 

Reporter: Rahmat Akrim

Redaktur: Wawan Kurniawan

300×600
728×90 Ads