Satu Siswa SMAN-1 Kota Ternate Ikut Ujian Susulan
Akibat Sakit Sekolah Berharap Ujian Berjalan Lancar
TERNATE (kalesang) – Satu siswa kelas XII SMAN-1 Kota Ternate, Provinsi Maluku Utara (Malut), bakal mengikuti ujian susulan yang dilaksanakan Senin (20/3/2023) di sekolah .
Kepala SMAN-1 Kota Ternate, Mustamin Lila mengatakan, sesuai jadwal pelaksanaan ujian sekolah itu mulai tanggal 13 hingga 20 Maret.
Namu ada satu siswa yang belum sempat ikut ujian karena sakit jadi yang bersangkutan diberi kesempatan ikut ujian susulan.
“Kita memberikan waktu pada siswa bersangkutan untuk ujian susulan, mulai Senin tanggal 20 sampai Selasa 21 Maret.” Ungkap Mustamin saat ditemui kalesang.id diruang kerjannya.
Ia menyebutkan, pelaksanaan ujian sekokah hari pertama, satu siswa tidak sempat ujian karena sakit.
“Kita di SMAN-1 Kota Ternate memberikan kesempatan bagi siswa yang belum mengikuti ujian sekolah, maka segera menyusul ujian susulan.” Ujar Mustamin.
“Kita sudah terima laporan dari orangtua siswa katanya anaknya sakit.” Ucap Mustamin.
Ia berharap, bersangkutan bisa menyelesaikan soal ujian dan mendapat nilai memuaskan. (tr-02)
Reporter: Dedi Sero-Sero
Redaktur: Wawan Kurniawan