Membaca Realitas
728×90 Ads

Anggaran Pilkada Tidore Belum ‘Diketuk’

KPU Tidore Kepulauan Butuh Rp30 Miliar

TIDORE (kalesang) – Anggaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Tidore Kepulauan tahun 2024 belum tergambar dalam Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kota Tidore, tahun anggaran 2023.

Hal tersebut disampaikan Sekertaris Daerah Tidore Kepulauan, Ismail Dukomalamo ketika dikonfirmasi kalesang.id terkait anggaran Pilkada Tidore 2024 mendatang.

Dia bilang, Pemerintah Kota (Pemkot) Tidore Kepulauan masih akan melakukan koordinasi terkait besaran dana sharing dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Maluku Utara Pilkada serentak tersebut.

“Jadi karena Pilgub dan Pilwako berjalan bersamaan, jadi kita harus tetapkan dulu berapa persentase dana sharing dengan Pemprov berapa-berapa.” Ujar Ismail, Kamis (30/3/2023).

Kata dia, pihaknya dalam waktu dekat akan segera melakukan koordinasi dengan pemerintah provinsi untuk membahas persoalan tersebut.

Sementara itu, Ketua KPU Kota Tidore Kepulauan, Abdullah Dahlan saat disambangi ke ruang kerjanya mengatakan Rincian Anggaran Belanja (RAB) Pilkada 2024 untuk KPU Tidore sendiri sebesar Rp30 Miliar lebih.

“RAB itu kita usulkan ke Pemkot pada tanggal 29 September 2022 lalu.” Ujar Abdullah.

Kata dia, Rp30 Miliar lebih itu semuanya tergambar kebutuhan anggaran mulai dari tahapan awal hingga tahapan akhir.

Hanya saja, RAB yang diusulkan ke pemerintah kota itu, kata dia, diluar dari kebutuhan pengadaan logistik untuk Pilgub seperti pencetakan surat suara.

Reporter: M. Rahmat Syafruddin
Redaktur: Wawan Kurniawan

728×90 Ads