Kalesang – Dalam waktu dekat, Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Maluku Utara akan menggelar pelantikan Ketua FPTI Kota Ternate.
Pertemuan penting terkait agenda ini berlangsung di Star Koffie, Kota Ternate, pada Rabu (12/3/2025). Acara tersebut dihadiri oleh Ketua DPRD Kota Ternate, Rusli, Ketua Harian FPTI Maluku Utara, Ramdani Ali, beserta jajaran pengurus. Selain itu, para pegiat panjat tebing di Kota Ternate turut hadir dalam pertemuan tersebut.
Dalam kesempatan itu, Rusli menyatakan kesiapannya untuk memimpin FPTI Kota Ternate.
“Pada prinsipnya, saya bersedia memimpin FPTI Kota Ternate. Ini menjadi semangat baru untuk bersama-sama mengembangkan hobi menjadi prestasi,” ujar Rusli.
Sementara itu, Ketua Harian FPTI Maluku Utara, Ramdani Ali, mengungkapkan bahwa pelantikan pengurus FPTI Kota Ternate akan dilaksanakan pada 15 April 2025 di Ternate. Sehari setelahnya, akan dilanjutkan dengan pelantikan Ketua FPTI Kota Ternate.
“Kegiatan ini diharapkan dapat semakin mengembangkan olahraga panjat tebing di Kota Ternate serta melahirkan atlet-atlet berprestasi di tingkat daerah maupun nasional,” tandasnya.