Kepala BNNP Malut Kampanye Perangi Narkoba di SMAN 2 Ternate
TERNATE (kalesang) – Kampaye perangi dan melawan penyalahgunaan Narkoba dikalangan pelajar, Kepala Badan Norkotika Nasional Provinsi (BNNP) Maluku Utara, Brigjen Pol. Wisnu Handoko meyambangi dan mengikuti apel Akbar di SMAN 2 Kota Ternate, Kamis (20/1/2022).
Dalam apel Akbar tersebut, Kepala BNNP Malut juga mengampanyekan lagu mars BNN kepada 500 pelajar SMAN 2 Kota Ternate.
Kepala BNNP, Brigjen Pol. Wisnu Handoko mengatakan, kampaye melawan narkoba kepada pelajar ini karena palajar sebagai generasi penerus bangsa untuk tidak menyalah gunakan Narkoba dan juga Lem Eha-Bond.
“Karena Narkotika merupakan kejahatan extra ordinary crime sehingga penanganannya juga harus luar biasa, untuk itu kampaye melawan narkoba harus terus di lakukan.” Ungkap Kepala BNNP Malut.
Selain itu, Kepala BNNP juga mengajak para pelajar untuk menggelorakan lagu Mars BNN yang merupakan salah satu bentuk kampenye perang melawan Narkoba.
“Perubahan yang besar dimulai dari langkah yang kecil, dimulai dari SMAN 2 Ternate, untuk menuju Maluku Utara Bersinar (Bersih Narkoba).” Tegas Jenderal Bintang satu itu.(ibrahim)