TERNATE(Kalesang) – Tingkat Penghunian Kamar (TPK) Hotel di Maluku Utara (Malut) pada bulan April 2022 kembali alami penurunan.
Badan Pusat Statistik (BPS) Maluku Utara mencatat TPK Hotel pada April 2022 hanya 20,59 persen, jika dibandingkan dengan capaian pada bulan Maret lalu yakni sebesar 26,40 persen
“TPK Hotel pada April 2022 ini turun sebanyak 5,81 poin.”Ujar Sub Koordinator Fungsi Statistik Niaga dan Jasa BPS Malut, Erna Suprihartiningsih, Kamis (16/6/2022)
Namun, apabila dibandingkan dengan April 2021 lalu, maka TPK Hotel periode saat ini meningkat sebesar 2,80 persen.
Lanjutnya, TPK Hotel bintang pada April 2022 sebesar 36,75 persen dan mengalami penurunan 6,53 poin bila dibandingkan dengan Maret 2022 yang mencapai 43,28 persen.
Sementara itu, pada TPK Hotel Nonbintang hingga April 2022 mencapai 17,48 persen mengalami penurunan sebesar 5,97poin.
Tambahnya, rata-rata lama menginap hotel di Malut pada April 2022 sebesar 1,41 hari atau naik 0,30 poin jika dibandingkan dengan Maret 2022 yaitu 1,38 hari.
“Lama menginap tamu mancanegara sebesar 3,72 hari dan tamu nusantara 1,41 hari.”Katanya
Jika diperinci, rata-rata lama menginap tamu mancananegara dan nusantara di hotel bintang saat April 2022 sebesar 1,60 hari. Sedangkan, di hotel non bintang sebesar 1,33 hari.
Untuk diketahui, pada April sebanyak 15 orang tamu mancanegara yang datang ke Malut dan menggunakan fasilitas akomodasi hotel bintang dan non bintang.
Dan untuk tamu nusantara dengan penggunaan fasilitas yang sama sebanyak 21,358 orang.
“Jumlah tamu nusantara mengalami penurunan sebesar 21,89 persen dari bulan Maret 2022.”Pungkasnya.(M-02)
Reporter: Sitti Muthmainnah
Redaktur: Wawan Kurniawan