TERNATE (kalesang) – Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Ternate, Maluku Utara melelang sejumlah produk salah satu Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Ternate secara online.
Seksi Hukum dan Informasi KPKNL Ternate Wagino, mengungkapkan lelang hari ini merupakan produk paket makanan ringan khas Ternate dari UMKM Ifamoy Home Industri dari Kelurahan Tabona, Kecamatan Ternate Selatan, seperti abon pala, qukis rempah, kenari coklat, stik kenari,dan lada hitam.
Selain itu,ada juga kopi kenari, kenari goreng, kenari panggang, kenari gula merah (gulmer), dan sambal cakalang.
“Jadwal lelangnya hari ini. Cara penawarannya closed bidding atau penawaran lelang secara tertutup.”Ujarnya kepada kalesang.id , Senin (4/7/2022).
Ia menjelaskan terkait lelang produk UMKM di KPKNL Ternate belum terjadwalkan secara rutin atau masih dalam tahap pengenalan lelang kepada pelaku UMKM.
“Bila animo pelaku UMKM untuk lelang cukup besar, bisa dilakukan secara terjadwal.”Katanya
Proses lelang UMKM tersebut, diawali dengan pengajuan dari pelaku usaha yang sudah disosialisasikan tentang lelang dari KPKNL Ternate.
Untuk diketahui, tahun ini KPKNL Ternate telah melakukan lelang UMKM sebanyak 2 kali, yaitu pada Senin (4/7/2022) hari ini dan Kamis (24/3/2022) dengan produk tekstil atau tenun Puta Dino Kayangan dari Kota Tidore Kepulauan dan Ifamoy Home Industri.
“Hasil Lelang 24 Maret terjual beberapa paket dengan nilai sekitar Rp1,2 juta.”Ungkapnya.(M-02)
Reporter: Sitti Muthmainnah
Redaktur: Wawan Kurniwan