Membaca Realitas
728×90 Ads

Sebanyak 250 Pengemudi Bentor di Tikep Dapat Bantuan Sembako

 

TIDORE (kalesang) – Sebanyak 250 pengemudi becak motor (Bentor) mendapat santunan berupa sembako dari Polres Kota Tidore Kepulauan (Tikep), Selasa (4/10/2022).

“Bantuan pagi ini kami salurkan kepada 250 pengemudi bentor di Tidore.” Kata Kasi Humas Polres Tikep, Iptu Irwansyah kepada kalesang.id.

Irwansyah mengatakan, kegiatan ini merupakan penyaluran lanjutan dari bantuan sembako Presiden Jokowi yang pada pekan kemarin disalurkan di Kota Sofifi dalam kunjungan kerjanya.

“Sebagiannya dibawa ke Tidore untuk disalurkan ke warga yang terdampak inflasi.” Ujarnya.

Setelah itu, lanjutnya, akan dilaksanakan sholat Ashar berjamaah di Mako Polres Tidore dan setelahnya dilanjutkan penyaluran bantuan sembako lainnya kepada 500 KK di Kota Tikep.

“Setelah sholat ashar berjamaah, akan dilanjutkan dengan pembagian sembako kepada 500 KK yang kurang mampu.” Pungkasnya.

Sekadar diketahui, bagi-bagi sembako pada pagi tadi, diawali dengan mengheningkan cipta atas korban yang berguguran pada tragedi sepakbola Kanjuruhan Malang.(tr-04)

Reporter: M. Rahmat Syafruddin
Redaktur: Junaidi Drakel

728×90 Ads