Membaca Realitas
728×90 Ads

Kegiatan P5 di SMPN-4 Kota Ternate Dibuka

Dirangkaikan Dengan Kegiatan Gerak Jalan

TERNATE (kalesang) – Kepala Balai Guru Penggerak Provinsi Maluku Utara Subagiyana, remi membuka kegiatan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) di SMPN-4 Kota Ternate, Selasa (22/8/2023) sore tadi.

Pembukaan kegiatan P5 itu dirangkaikan dengan gerak jalan yang diikuti siswa maupun dewan guru di SMPN-4 Kota Ternate. Kegiatan ini mengusung tema.’Bhineka Tunggal Ika’ dengan topik ‘Bersatu Dalam Raga Karya Nusantara’.

Kepala Balai Guru Penggerak Provinsi Maluku Utara, Subagiyana mengatakan, kegiayan di SMPN-4 Kota Ternate tentang keberagaman yang dipadukan dengan gerak jalan di SMPN-4 Kota Ternate merupakan kurikulum merdeka belajar.

“Saya sangat bangga atas kegiatan yang diinisiasi oleh SMPN-4 Kota Ternate.”Ungkap Subagiyana.

Ia mengaku, SMPN-4 Kota Ternate merupakan salah satu sekolah penggerak di Provinsi Maluku Utara angkatan II.

“Olehnya itu, kedepan saya berharap kegiatan semacam ini terus dikembangkan pihak sekolah.”Ujar Subagiyana.

Terpisah, Kepala SMPN-4 Kota Ternate Gunawan Abu Umar menambahkan, pihaknya melaksanakan kegiatan P5 tahun pelajaran 2023-2024.

“Ada berapa tema yang kami ambil khususnya kegiatan merdeka belajar yaitu”kebinekaan.”Ucap Gunawan.

“Kurikulum merdeka itu tentu ada kegiatan intra kulikuler, kokulikuler dan ekstra kulikuler, dalam intra kulikuler ada kegiatan yang namanya P5.”Ujar Gunawan.

Gunawan menyebutkan, dua Minggu terakhir karena bertepatan dengan HUT RI ke-78, makanya tidak ada aktivitas belajar mengajar di kelas, semua peserta didik melaksanakan kegiatan di luar kelas.

“Disana kami melatih anak-anak gerak jalan dan senam bersama, ini merupakan rangkaian kegiatan dari projek bhineka tunggal ika.”Jelas Gunawan.

Kata Gunawan, kegiatan gerak jalan terdapat 39 regu barisan ditambah satu regu dari guru-guru dan marching band. Rute gerak jalan titik mulai dari lokasi SMPN-4 Kota Ternate.

Gunawan mengucapkan, rasa terima kasih pada berbagai pihak terutama Dinas Pendidikan Kota Ternate, Balai Guru Penggerak Provinsi Maluku Utara, PMI Kota Ternate, Polsek Ternate Selatan, Babinsa Kelurahan Bastiong dan Lurah Bastiong serta orangtua siswa.

“Karena atas dukungan dan support dari mereka hingga kegiatan dapat berlangsung aman dan lancar.”Pungkasnya. (tr-02)

Reporter: Dedi Sero-Sero
Redaktur: Wawan Kurniawan

728×90 Ads