Personel TNI Disiagakan Amankan Pengundian Nomor Urut Balon Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku Utara
Kalesang – Korem 152/Baabullah Ternate menerjunkan belasan personel TNI untuk mengamankan pencabutan nomor urut bakal calon (Balon) Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) Provinsi Maluku Utara.
Brigjen TNI Enoh Solehudin mengatakan, personel TNI yang dikerahkan itu untuk memastikan pencabutan nomor urut bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku Utara dapat berjalan dengan aman dan lancar.
“Jadi hari ini kita sudah mulai menurunkan personel untuk tetap siaga di Sekretariat KPU Maluku Utara. Bahkan, patroli pengamanan Pilkada ini sebelumnya juga sudah kita lakukan.” Katanya, Selasa, (22/9/2024).
BAC JUGA: Sambut HUT TNI, Korem 152 Baabullah Ternate Gelar Kegiatan Sosial
Enoh mengatakan, dengan adanya pengaman ini semoga pencabutan nomor urut bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku Utara bisa berjalan dengan lancar tanpa ada hambatan apapun.
“Pada prinsipnya selama tahapan Pilkada 2024 ini berjalan, kita dari TNI terus melakukan patroli di sekteretarian KPU provinsi maupun KPU Kota Ternate.” Ungkapnya.
Enoh menambahkan, pengamanan Pilkada serentak 2024 ini TNI-Polri sendiri telah melakukan bekapan sejak digelar pasukan di lapangan Salero pada 13 Agustus 2024 lalu. Dimana, personel TNI di Bawah Kendali Operasi (BKO) sebanyak 645.
“Pengamanan itu akan dilakukan sampai tahapan Pilkada ini selesai. Kami juga berharap, Pilkada 2024 ini bisa berjalan dengan lancar, sehingga masyarakat juga diminta selalu menjaga Kamtibmas di masing-masing kelurahan.” Tandasnya.
Reporter: Djuanda
Editor: Redaksi