Membaca Realitas
728×90 Ads

Pilwako Ternate: Tauhid-Nasri Nomor Urut 2, Syahril-Makmur 4

Kalesang – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Ternate melakukan pengundian dan penetapan nomor urut calon Walikota dan Wakil Walikota Ternate di Kantor KPU Kota Ternate, Maluku Utara, Senin (23/9/2024) sore WIT.

Berdasarkan hasil pengundian pasangan Santrani Abusama dan Bustamin Abdullatif (SAMBUT) yang diusung Partai Garuda, PSI, Partai Gelora, Partai UMMAT mendapatkan nomor urut 1.

Adapun pasangan Tauhid Soleman dan Nasri Abubakar (Tauhid-Nasri) yang diusung Partai NasDem, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai HANURA dan Partai Demokrat mendapat nomor urut 2.

Untuk pasangan Erwin Umar dan Zulkifli Hi. Umar yang diusung Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Perindo memperoleh nomor urut 3.

Sedangkan pasangan Syahril Abdurradjak dan Makmur Gamgulu yang diusung Partai Golkar, Partai Gerindra, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Bulan Bintang (PBB) mendapatkan nomor urut 4.

Ketua KPU Kota Ternate M. Zen A Karim menyampaikan pengundian nomor urut ini sesuai keputusan KPU Kota Ternate Nomor 391 Tahun 2024 Tentang Penetapan Nomor Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Ternate.

“Semua pasangan calon sudah mendapatkan nomor urut disaksikan Bawaslu dan seluruh tamu undangan yang hadir.” Ujar M Zen.

Reporter: Rahmat

Editor: Redaksi

300×600
728×90 Ads