Membaca Realitas
728×90 Ads

Bentor di Tidore Kebanjiran Penumpang

TIDORE (kalesang) – Pertandingan sepak bola Tuguwaji ke III tahun 2022, Kota Tidore Kepulauan (Tikep), Provinsi Maluku Utara, sejumlah tukang becak motor (Bentor) kebanjiran penumpang.

Setiap kali ada tim-tim besar yang bertanding, pendapatan mereka dua kali lipat dari hari biasanya. Apalagi kalau PS Poram Mareku yang bermain, sejumlah tukang Bentor sangat bersemangat untuk berpacu di atas aspal.

“Dalam sehari saya bisa peroleh Rp250 hingga Rp300 ribu lebih.” Kata Fahmi, salah satu tukang Bentor saat ditemui kalesang.id, Jumat (27/5/2022)

Lanjut lelaki 24 tahun itu, memang setiap hari ada pendapatan lebih yang dia dan teman-temannya dapatkan. Tetapi jauh lebih ramai kalau PS Poram Mareku yang berlaga.

“Kalau tim yang lain bermain, itu biasanya kita dapat uang sebesar Rp200 lebih. Beda kalau Poram yang turun lapang. Pendapatan kita di atas Rp200 ribu.” Ungkap Fahmi.

Sementara itu, Pate, satu di antara penarik Bentor menambahkan, setiap Poram bermain penumpangnya seperti kebanjiran. Kadang mereka kesulitan karena penumpang terlalu banyak.

“Setiap penonton yang keluar dari stadion lebih banyak memilih naik Bentor. Di tengah jalan itu dipenuhi dengan penumpang yang antri untuk naik Bentor.” Kata Pate.(tr-04)

 

 

Reporter: M. Rahmat Syafruddin
Redaktur: Junaidi Drakel
728×90 Ads