Membaca Realitas
728×90 Ads

Lepas Calon Paskibraka Nasional, Kadispora Malut: Kami Harap Mereka Berdua Terpilih

SOFIFI (kalesang) – Dua putra-putri terbaik Provinsi Maluku Utara (Malut) yang merupakan calon paskibraka nasional akan diberangkatkan ke Jakarta pada Jumat (15/7/2022).

Hari ini, Kamis (14/7/2022) Pemerintah Provinsi Malut secara resmi lepas calon paskibraka nasional utusan dari Malut yang berasal dari SMA Negeri 1 Halmahera Selatan (Halsel), atas nama Muhammad Asyibaini Abusama dan SMA Negeri 6 Halmahera Utara (Halut), atas nama Aiswa Djien Pangdef.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Malut, Ansar Daaly mengatakan, calon paskibraka nasional ini akan mengikuti pendidikan dan pelatihan (Diklat) di Cibubur, Jakarta.

“Besok mereka berangkat. Acara pelepasan ini langsung dari Wakil Gubernur Malut, M. Al Yasin Ali.” Kata Ansar kepada kalesang.id.

Jadi, lanjutnya, Diklat yang nanti mereka ikut ini mulai dari 15 Juli hingga 26 Agustus mendatang. Dari criteria yang diminta oleh pusat, mereka berdua sudah penuhi.

“Untuk seleksi di tingkat provinsi, ditangani langsung oleh Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Pusat dan Garnisun. Dari seleksi itu, mereka berdua yang terpilih berangkat ke Jakarta.” Ujarnya.

“Kami harap mereka berdua bisa terpilih di menjadi paskibraka nasional. Kuncinya harus jaga kesehatan dan disiplin.(tr-08)

 

Reporter: M. Rifdi Umasangadji

Redaktur: Junaidi Drakel

300×600
728×90 Ads