Membaca Realitas
728×90 Ads

Ratusan Siswa dan Guru Antusias Ikuti Pesantren Ramadan

Kegiatan Dilanjutkan di Sekolah Masing-masing

TERNATE (kalesang) – Ratusan siswa dan dewan guru di satuan pendidikan Provinsi Maluku Utara (Malut), antusias mengikuti pembukaan pesantren Ramadan yang dilaksanakan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Malut, bertempat di Masjid Raya Al-Munawwar Ternate, Senin (27/3/2023).

Pantauan kalesang.id dilapangan, sebelum pembukaan kegiatan pesantren Ramadan, ratusan siswa dan dewan guru melaksanakan salat Dhuha berjamaah di dalam Masjid Raya Al-Munawwar, dilanjutkan dengan baca Quran baik siswa maupun guru.

“Hari ini kami sudah membuka pesantren Ramadan yang dipusatkan di Masjid Raya Al-Munawwar Ternate.” Ungkap Fahmi Alhabsy, Sekertaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Malut.

Ia mengaku, pesantren Ramadan ini berlangsung secara serentak bagi siswa-siswi SMA,SMK dan SLB se-Provinsi Malut.

“Kami berharap semoga pesantren Ramadan ini dapat memberikan penguatan pendidikan karakter untuk peserta didik secara berkelanjutan.” Ujar Fahmi.

Terpisah, penanggungjawab kegiatan pesantren Ramadan, Makmur menambahkan, pembukaan dirangkaikan dengan salat Dhuha kemudian litarasi Qur’an yang diikuti seluruh siswa maupun dewan guru pada satuan pendidikan.

“Tadi kita sudah membuka pesantren Ramadan di Masjid Raya Al-Munawwar Ternate disaksikan langsung seluruh siswa dan dewan guru.”Ucap Makmur.

Ia menyebutkan, pesantren Ramadan ini juga didukung dari tim relawan yayasan Malut edusmart, hingga kegiatan tersebut sukses serta berjalan aman lancar.

“Kami berharap selesai pembukaan pesantren Ramadan maka Dikbud mengembalikan di satuan pendidikan untuk membuat pesantren Ramadan di sekolah masing-masing.” Tutup Makmur. (tr-02)

 

Reporter: Dedi Sero-Sero
Redaktur: Wawan Kurniawan

728×90 Ads