Menang Lawan Makaeling, Poram Mareku Lolos ke Putaran Kedua GOT
Diwarnai Protes Supporter, Wasit Hentikan Pertandingan
TIDORE (kalesang) – Poram Mareku berhasil lolos ke putaran kedua Gurabati Open Turnament (GOT), setelah menang tipis atas Makaeling pada pertandingan terakhir babak penyisihan Grup F.
Gol semata wayang Poram Mareku dicetak Sunawan, penyerang dengan nomor punggung 9 di awal babak ke dua setelah memanfaatkan bola liar dalam jantung pertahanan Makaeling.
Tak berselang lama usai Poram mencetak gol, terjadi insiden yang cukup yang menimpa Apri, pemain nomor punggung 4, kesebelasan Poram.
Pemain bek kiri itu berbenturan keras dengan salah satu pemain Makaeling saat berebut bola di area pertahanan Poram.
Akibat benturan itu, Apriyanto Nurdin mengalami kejang-kejang lantaran sesak napas sehingga dilarikan ke Rumah Sakit untuk mendapatkan pertolongan medis.
Suasana pertandingan sempat mengalami ketegangan lantaran Suporter Poram melakukan aksi protes kepada wasit, Yahyudin Miraj, yang tetap melanjutkan pertandingan ketika pemain bernomor punggung 74 Poram itu tergeletak dalam lapangan meminta pertolongan.
Akibatnya, pertandingan sempat dihentikan sementara hingga terjadi negosiasi antara Wakil Walikota Tidore Kepulauan Muhammad Sinen, bersama wasit dan asisten, sert kedua official tim, pertandingan tidak lagi dilanjutkan dan dinyatakan dimenangkan oleh Poram Mareku dengan skor 1-0.
Kemenangan ini membawa Poram Mareku memimpin Grup F dengan mengumpulkan 4 poin, dan berhak melaju ke putaran kedua dimana akan berhadapan dengan Runner Up Grup E yakni Cordoba.
Sementara Makaeling yang berada di posisi Runner Up Grup F, akan berhadapan dengan Pemuncak Grup E alias Porto dari Kelurahan Toloa pada putaran kedua GOT.
Reporter: M. Rahmat Syafruddin
Redaktur: Wawan Kurniawan
