Membaca Realitas
728×90 Ads

Siswa SDN-8 Kota Ternate Antusias Ikut Perkemahan Pramuka

Lama Tak Dilaksanakan Siswa Antusias

TERNATE (kalesang) – Siswa SDN-8 Kota Ternate, Provinsi Maluku Utara, antusias mengikuti kegiatan perkemahan pramuka di sekolah tersebut.

Koordinator pramuka SDN-8 Kota Ternate, Suriani Adam mengatakan, kegiatan perkemahan pramuka SDN-8 Kota Ternate berlangsung selama satu hari.

“Alhamdulilah  perkemahan pramuka berjalan lancar dan tertib.”Ungkap Suriani Minggu (10/9/2023).

Menurutnya, kegiatan perkemahan pramuka di SDN-8 Kota Ternate tahun sebelumnya rutin dilakukan, namun sempat tersendat kurang lebih 10 tahun.

“Jadi pekan lalu kambali mengaktifkan perkemahan pramuka di sekolah.”Ujar Suriani.

Ia mengaku, tujuan kegiatan perkemahan pramuka perlu dilakukan, karena berhubungan dengan pembentukan karakter siswa.

Kemudian lewat perkemahan pramuka anak-anak diajarkan saling tolong menolong dan memperkokoh tali kekeluargaan.

“Kegiatan tersebut kami melibatkan siswa kelas I sampai kelas VI.”Ucap Suriani.

Pembina pramuka putri siaga SDN-8 Kota Ternate, Yusna Basalama mengatakan,  perkemahan pramuka di SDN-8 Kota Ternate merupakan kegiatan perdana dilakukan pihak sekolah setelah lama terhenti.

“Tujuan kami membaut perkemahan pramuka seperti ini, guna menyatukan tingkat pramuka siaga dari siswa kelas I dan II. Kemudian penggalang siswa kelas IV dan VI.”Sebut Yusna.

Ia menuturkan, ada beberapa item kegiatan dilakukan pada perkemahan yaitu, tata cara upacara, baris berbasis, permainan, salat berjamaah, penilaian tenda, senam bersama.

“Anak-anak mengikuti perkemahan dengan baik, lewat kegiatan ini banyak hal mereka dapatkan nanti.”Jelas Yusna.

Anggota penggalang pramuka SDN-8 Kota Ternate, Andi Naura Azzahwa menambahkan, kegiatan perkemahan yang dibuat pihak sekolah bagus dan menarik.

“Kami mendapatkan banyak hal berkaitan dengan pengalaman dan pengetahuan.”Ujarnya. (tr-02)

Reporter: Dedi Sero-Sero
Redaktur: Wawan Kurniawan

728×90 Ads