TERNATE (kalesang) – Seorang remaja di Kota Ternate, Maluku Utara, diduga dikeroyok oleh sejumlah orang tidak dikenal pada Senin (20/5/24).
Aksi pengroyokan itu terjadi di depan Masjid Al-Munawar, Kelurahan Gamalama, Kecamatan Ternate Tengah, sekitar pukul 04:00 WIT.
Peristiwa tersebut melibatkan sebanyak 7 orang pelaku yang saat ini masih dilakukan penyelidikan oleh Reskrim Polres Ternate.
Kasat Reskrim Polres Ternate, IPTU Bondan Manikotomo saat dikonfirmasi menceritakan, sebelumnya MF (korban) bersama rekannya IJ sedang menuju ke arah land Mark, Kelurahan Muhajirin.
Di sana, keduanya melihat para pelaku itu sedang berkumpul. Kemudian, dari salah satu pelaku berteriak untuk mengajak mereka balapan tapi diolak.
Dari situ, pelaku lantas mengajar MF dan IJ lalu menjatuhkan mereka berdua dari motor, tepat di depan Masjid Al-Munawar.
“Ketika jatuh, IJ sempat melarikan diri ke kantor Ditreskrimum Polda Malut untuk minta pertolongan. Sementara MF dihajar oleh pelaku.” Katanya.
Selain menggunakan tangan, para pelaku juga menghajar MF memakai helm. Kronologis ini yang disampaikan oleh korban saat membuat laporan.
Dengan adanya laporan itu, Bondan mengaku, pihaknya bakal melakukan penyelidikan terhadap 7 orang pelaku tersebut.
“Kurang lebih ada 7 orang pelaku, kita sementara melakukan penyelidikan.” Tandasnya.
Reporter: Juanda Umaternate
Redaktur: Yunita Kaunar