Membaca Realitas
728×90 Ads

Kunjungi Maluku Utara, Ini 5 Titik Lokasi yang Ditinjau Menteri PUPR dan Irine Roba

TERNATE (kalesang) – Menteri Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Republik Indonesia, Mochamad Basuki Hadimoeljono, didampingi anggota DPR RI, Irine Yusiana Roba Putri, meninjau lokasi banjir bandang di Kelurahan Rua, Kota Ternate, Maluku Utara, Selasa (3/9/24).

Tidak hanya itu, mereka juga meninjau lokasi Pasar Rakyat Jailolo, SD Inpres 48 Halbar, Jembatan Akelamo Halbar, lokasi Festival Teluk Jailolo (FTJ) dan ruas jalan di Desa Matui menuju Desa Tataleka, karena jalan tersebut menjadi alternatif antara Jailolo-Sidangoli.

Menteri Basuki Hadimuljono mengungkapkan bahwa dirinya menerima instruksi langsung dari Presiden Jokowi untuk segera menindaklanjuti penanganan di lokasi banjir bandang tersebut setelah Basarnas menyelesaikan fase tanggap darurat.

“Setelah Basarnas menyelesaikan tugasnya, kami akan memulai pembangunan di area ini dengan struktur semi permanen yang lebih baik, termasuk menyiapkan alur material yang dialiri oleh banjir bandang. Pekerjaan ini akan dimulai minggu ini.” Katanya.

Basuki juga menjelaskan, pembangunan yang akan dilakukan di lokasi bencana banjir bandang ini didesain mengikuti aliran sungai. Untuk itu, sebanyak 20 Sabo dam akan dibangun untuk mengendalikan aliran banjir tersebut.

“Kota Ternate memiliki 15 sungai. Di bagian Utara, telah dibangun 22 Sabo dam, sementara untuk bagian Selatan yang belum ada, akan didesain 20 Sabo dam.” Jelasnya.

Sementara, Irine usai meninjau ruas jalan di Desa Matui ke Desa Tataleka mengatakan bahwa jalan ini sudah menjadi fokus utama, sehingga kehadiran Menteri PUPR di Jailolo ini sudah bisa dikatakan bahwa pemerintah pusat selalu mendukung infrastruktur yang ada di Halbar.

“Ini juga merupakan dukungan dari pemerintah pusat dengan adanya kehadiran Menteri PUPR di Jailolo. Karena kita ketahui bahwa ada beberapa titik pembangunan infrastruktur di Halbar itu yang tidak bisa dikerjakan oleh pemerintah daerah.” Tandasnya.

Reporter: Juanda Umaternate

Editor: Redaksi

728×90 Ads