Sekda Malut Bagikan 1.000 Bendera ke Warga Sofifi
SOFIFI (kalesang) – Melalui gerakan pembagian 10 juta bendera yang dicanangkan Pemerintah Pusat, Jumat Jumat (12/8/2022) Provinsi (Pemprov) Maluku Utara (Malut) membagikan 1.000 bendera merah putih ke sejumlah pengendara Becak Motor (Bentor), Tukang Ojeg dan masyarakat di Kota Sofifi.
Amatan kalesang.id, 1.000 bendera yang dibagi mulai dari ukuran kecil hingga besar itu, dipusatkan di bundaran jalan 40 Sofifi, sekitar pukul 15:00 WIT.
Samsudin A. Kadir, Sekretaris Daerah (Sekda) Malut, mewakili Gubernur Abdul Gani Kasuba (AGK), secara simbolis membagikan bendera ke masyarakat.
“Hal ini dilakukan sebagai langkah mensosialisasikan cinta bendera merah putih sebagai identitas negara sekaligus membangun semangat menghargai lambang negara.”Ujar Samsudin.
Menurutnya, gerakan pembagian 10 juta bendera merah putih merupakan gerakan nasional untuk menggugah rasa cinta tanah air dan meningkatkan rasa nasionalisme masyarakat Sofifi sebagai Ibu Kota Maluku Utara.
Ia berharap masyarakat dapat secepatnya menaikkan bendera tersebut didepan rumah jelang HUT RI Ke-77, yang jatuh Rabu, (17/8/2022) mendatang.
Sebagaimana diketahui pemerintah kabupaten dan kota se Maluku Utara juga sudah melakukan kegiatan bagi bendera untuk mendukung program nasional tersebut. (tr-08)
Reporter : M. Rifdi Umasangadji
Redaktur : Wawan Kurniawan