Dorong Pembangunan Ibukota, Sebagian Besar Pegawai PUPR Malut Sudah Tinggal di Sofifi
SOFIFI (kalesang) – Mendukung slogan Sofifi Rumah Kita, sebagai upaya menjadikan Ibu Kota Provinsi Maluku Utara (Malut) lebih maju. Aparat Sipil Negara (ASN) Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Malut sebagian besar sudah tinggal di Sofifi.
Saifuddin Djuba, Kepala Dinas (Kadis) PUPR Malut, menegaskan jika para psgawainya sebagian besar sudah tinggal di Sofifi.
“Kalo untuk PUPR Alhamdulillah, sebagian besar sudah tinggal di Sofifi.” Ungkap Saifuddin, saat diwawancarai sejumlah wartawan Sabtu (28/8/2022).
Kata Saifudin, ASN dilingkup PUPR seluruhnya berjumlah dua ratusan lebih. Sedangkan honorer sebanyak 100 lebih dan sebagian besar sudah tinggal di Sofifi.
Ia menegaskan jika Pemerintah Provinsi Malut sangat seriusi mendorong Ibu Kota Baru Sofifi yang merupakan pusat pemerintahan Malut.
“Pemprov Malut sangat serius untuk mendorong percepatan Kota Baru Sofifi.”Tukasnya memungkas (tr-08)
Reporter : M. Rifdi Umasangadji
Redaktur : Wawan Kurniawan